MUAROJAMBI,INFOJAMBI.COM - Sekretaris Daerah kabupaten Muaro Jambi, Budhi Hartono, menghadiri acara rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pemilihan umum, tingkat Kabupaten Muaro Jambi. Rekapitulasi diadakan di hotel Shang Ratu. Jum'at (1/03/2024).
Dalam sambutannya, Budhi Hartono mengapresiasi masyarakat Muaro Jambi, yang ikut mendukung pesta demokrasi yang aman dan tentram. Sejak tanggal 14 Februari 2024 hingga hari ini proses masih berlanjut menuju penentuan akhir.
Baca Juga: Pemkab Muarojambi dan Yayasan Setara Jambi Jalin Kerja Sama
”atas nama pribadi, dan Pemkab Muaro Jambi, saya mengucapkan terima kasih atas kerja keras KPU, Bawaslu, Polri - TNI, dan seluruh berbagai pihak lainnya. Sehingga seluruh tahapan pemilu dapat terlaksana dan berjalan lancar dan tertib,” kata Budhi.
Rapat pleno rekapitulasi ini dilaksanakan setelah tahapan rekapitulasi tingkat kecamatan. Rekapitulasi ini memberikan data dan informasi akhir, tentang perolehan suara partai politik, calon presiden dan calon legislatif.
"Mereka yang dicalonkan oleh partai politik adalah kader terbaik bangsa, dan dipilih oleh masyarakat, Ucapnya,
Budhi menambahkan, semakin tinggi tingkat demokrasi berharap masyarakat tidak terkotak - kotakan karena berbeda pilihan. Tingkat partisipasi masayrakat pada pemilu 2024 meningkat dbanding pemilu sebelumnya.
Dimana pada pemilu seblumnya tingkat partisipasi masyarakat sebesar 60%, sementara pada pemilu 2024 ini tingkat partisipasi masyarakat sebesar 80%.***t Sementara itu kejari muaro jambi, Kamin, mengatakan alhamdulillah di Pemilu tahun 2024 ini cukup meningkat,semula Pemilu sebelumnya hanya 60 % sekarang sudah mencapai 84%,maksud saya mengucapkan terima kasih kepada warga Kabupaten Muaro Jambi dan kami berdoa mudah-mudahan dalam perhitungan dari rekapitulasi hasil pemilu ini berjalan dengan lancar, " Sebutnya
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS