Bachyuni Deliansyah Ikut Rakor Netralitas Penjabat Kepala Daerah

Penjabat Bupati Muarojambi, Bachyuni Deliansyah, hadir pada rapat koordinasi perumusan dan pemantapan kebijakan tentang netralitas penjabat kepala daerah.

Reporter: - | Editor: Admin
Bachyuni Deliansyah Ikut Rakor Netralitas Penjabat Kepala Daerah
Penjabat Bupati Muarojambi rakor bersama Dirjen Otda Kemendagri di Jakarta | foto : pmj

JAKARTA, INFOMAJAM.COM - Penjabat Bupati Muarojambi, Bachyuni Deliansyah, hadir pada rapat koordinasi perumusan dan pemantapan kebijakan tentang netralitas penjabat kepala daerah, di Jakarta, Senin, 17 Juli 2023.

Rakor dilaksanakan dalam rangka supervisi regulasi pelaksanaan Pilkada 2024. Pemkab Muarojambi tetap komitmen akan menjunjung tinggi netralitas ASN pada Pemilu 2024.

Rakor berlangsung di Hotel Millenium, Jalan H Fachrudin, Kampung Bali,Jakarta Pusat, dibuka oleh Direktur Jenderal Otonomi Daerah, Kementerian Dalam Negeri, Akmal Malik.

Akmal Malik menekankan dua hal kepada para penjabat bupati. Jaga kewenangan dan fasilitas yang dititipkan negara. Jangan disalahgunakan.

Baca Juga: Pemkab Muarojambi dan Yayasan Setara Jambi Jalin Kerja Sama

Sesuai arahan Presiden Joko Widodo, tugas penjabat kepala daerah menjamin kesinambungan penyelenggaraan pemerintahan, dan pelayanan publik di daerah saat terjadi kekosongan jabatan kepala dan wakil kepala daerah.

“Untuk meminimalisir potensi upaya politisasi bagi para penjabat kepala daerah menghadapi pemilu dan pilkada tahun depan,” tegas Akmal Malik. ***

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Berita Terkait

Berita Lainnya