Pj Bupati Muaro Jambi Resmikan Pusat Belajar Bahasa Mandarin

Bachyuni Deliansyah, meresmikan Kursus Bahasa Mandarin dan Kursus Komputer Yayasan Pendidikan Internasional Konfusius Mandiri Centre.

Reporter: PMJ | Editor: Admin
Pj Bupati Muaro Jambi Resmikan Pusat Belajar Bahasa Mandarin
Bachyuni Deliansyah meresmikan pusat pelatihan Bahasa Mandarin di Desa Kasang Pudak, Jumat (27/10/2023) | PMJ

KUMPEHULU, INFOMAJAMJAMBI.COM - Penjabat Bupati Muaro Jambi, Bachyuni Deliansyah, meresmikan Kursus Bahasa Mandarin dan Kursus Komputer Yayasan Pendidikan Internasional Konfusius Mandiri Centre, Jumat (27/10/2023). 

Peresmian di Kantor Mandiri Centre, Desa Kasang Pudak, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi itu dihadiri Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Muaro Jambi Firdaus, dan Kepala BPKAD Muaro Jambi Alias.

Di era globalisasi yang semakin menantang, seseorang dituntut fasih berbicara bahasa asing di luar Bahasa Indonesia. Bahkan tak sedikit orang tua memasukkan anaknya ke sekolah dengan metode bilingual, agar cakap bersaing di masa depan.
 
Bachyuni mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi grand opening Yayasan Pendidikan Internasional Bahasa Mandarin ini. Ini pertama ada pusat pembelajaran Bahasa Mandarin dan kursus komputer di Muaro Jambi.

”Mandiri Centre ini menjadi sarana tempat edukasi bagi putra putri kita di Muaro jambi, tidak terkecuali juga dalam pengembangan kreativitas bagi masyarakat sekitar,” kata Bachyuni.

Baca Juga: Pemkab Muarojambi dan Yayasan Setara Jambi Jalin Kerja Sama

Dengan adanya Yayasan Pendidikan Internasional Konfusius, kata Bachyuni, dapat memberikan manfaat positif, dan menjadi sarana belajar serta pengembangan hingga wadah pembelajaran Bahasa Mandarin.

”Bahasa Mandarin dalam dunia modern saat ini sudah menjadi salah satu bahasa wajib internasional. Penting diterapkan pada anak-anak sejak dini pentingnya menguasai Bahasa Mandarin,” ungkap Bachyuni.

Tempat kursus Bahasa Mandarin dan kursus komputer ini berada di Desa Kasang Pudak, Kecamatan Kumpeh Ulu, Kabupaten Muaro Jambi.

Ketua Yayasan Pendidikan Internasional Konfusius, Dedi Widarti mengatakan, kehadiran Pusat Pelatihan Bahasa Mandarin ini untuk mengimbangi pesatnya teknologi. Bahasa Mandarin dibutuhkan sebagai bahasa internasional.

“Kami membuka pusat pelatihan Bahasa Mandarin ini untuk memberi kesempatan bagi yang ingin belajar Bahasa Mandarin. Semoga membawa banyak keberhasilan bagi tunas bangsa di Muaro Jambi menghadapi lajunya teknologi Cina,” ujarnya.

Dedi menyatakan, pusat pendidikan Bahasa Mandarin dan kursus komputer ini merupakan terobosan dalam menjawab kebutuhan dan tuntutan dunia pendidikan saat yang terus berkembang dan berinovasi.

Pada pusat pelatihan ini tersedia berbagai pilihan tingkatan belajar, mulai dari kelas kanak-kanak, remaja, dewasa hingga lanjutan bagi yang sudah menguasai Bahasa Mandarin.

Grand opening dilakukan sederhana, ditandai dengan pemotongan pita dan tumpeng oleh Pj Bupati Muaro Jambi, ditutup dengan doa bersama. ***

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Berita Terkait

Berita Lainnya