Sekda Muarojambi Hadiri Isra' Mi'raj di Desa Kebon IX

Peringatan isra’ mi’raj diadakan di Masjid Jamiatul Islamiah, RT 17 Kampung Ponorogo, Desa Kebon IX, Kamis (22/2/2024).

Reporter: DIA | Editor: Admin
Sekda Muarojambi Hadiri Isra' Mi'raj di Desa Kebon IX
Peringatan isra' mi'raj di Desa Kebon IX, Kecamatan Sungai Gelam, Muarojambi, Kamis (22/2/2024) | dia

SUNGAIGELAM, INFOMAJAM.COM - Sekda Kabupaten Muarojambi, Budhi Hartono, hadir pada peringatan isra’ mi’raj dan Harlah NU ke-101 serta Muslimat NU, di Desa Kebon IX, Kecamatan Sungai Gelam, Muarojambi.

Peringatan isra’ mi’raj diadakan di Masjid Jamiatul Islamiah, RT 17 Kampung Ponorogo, Desa Kebon IX, Kamis (22/2/2024).

Budhi Hartono menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada warga yang hadir, khususnya warga Nahdlatul Ulama (NU) dan Muslimat NU.

“Pemerintah Kabupaten Muarojambi memberi apresiasi setinggi-tingginya, dan terima kasih kepada anggota dan kepengurusan Muslimat NU. Diharapkan gerakan-gerakan positif terus dilaksanakan,” ujarnya.

Baca Juga: Pemkab Muarojambi dan Yayasan Setara Jambi Jalin Kerja Sama

Budhi menyebut, masyarakat Kabupaten Muarojambi sangat membutuhkan kegiatan-kegiatan positif, agar dapat membentengi diri dan keluarga dari hal yang dapat merusak akhlak dan moral.

Dengan muslimat yang bersatu, guyub, dan bersemangat, Muarojambi punya kekuatan sangat besar untuk mewujudkan masyarakat berkeadilan, tercipta maslahat bagi diri sendiri dan keluarga, serta kesejahteraan masyarakat.

Dalam acara ini dilakukan pemotongan nasi tumpeng guna memperingati Hari Lahir NU ke-101. ***

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Berita Terkait

Berita Lainnya